Penghijauan dan Pemanfaatan Limbah Cucian Beras sebagai Pupuk Organik di Desa Trangsan
DOI:
https://doi.org/10.52436/1.jpmi.2436Kata Kunci:
Limbah Cucian Beras, Pupuk Organik CairAbstrak
Kegiatan penghijauan merupakan program yang sangat penting dalam menangani isu lingkungan, sehingga telah menjadi inisiatif nasional yang diterapkan di seluruh Indonesia. Untuk mendukung program penghijauan, dilakukan sosialisasi pemanfaatan dengan pemberian bibit tanaman serta pelatihan pembuatan pupuk organik cair yang berasal dari limbah cucian beras. Dalam rangka pengabdian kepada masyarakat, dilakukan sosialisasi manfaat limbah air cucian beras sebagai Pupuk Organik Cair (POC) kepada Kelompok Wanita Tani Dukuh Teriklo, Desa Trangsan, Kecamatan Gatak, Kabupaten Sukoharjo pada tanggal 28 Februari 2024. Kegiatan ini meliputi penyampaian teori dan pendampingan dalam pembuatan Pupuk Organik Cair (POC) menggunakan limbah air cucian beras yang difermentasikan. Hasilnya digunakan sebagai pupuk organik cair di lingkungan Dukuh Teriklo, Desa Trangsan, juga sebagai starter untuk pertumbuhan tanaman yang dikerjakan secara langsung oleh Kelompok Wanita Tani setempat.
Unduhan
Referensi
M. Ramadhani et al., “Penanaman Pohon Pucuk Merah Sebagai Penghijauan di Desa Ajibaho Planting Red Trees as Greeting in Ajibaho Village,” 2022. [Online]. Available: https://jurnal.unity-academy.sch.id/index.php/japamas48
Z. Abidin and M. Rohman, “PEMBERDAYAAN KELOMPOK TANI DALAM PEMBUATAN PUPUK ORGANIK BERBAHAN BAKU LIMBAH RUMAH TANGGA,” Communnity Development Journal, vol. 1, no. 2, 2020.
J. Pengabdian Multidisiplin et al., “Pemanfaatan Limbah Air Cucian Beras Sebagai Pupuk Organik Cair,” vol. 4, no. 1, pp. 33–37, doi: 10.35799/vivabio.v3i3.39556.
S. Hasibuan et al., “Pemanfaatan Limbah Cangkang Telur sebagai Pupuk Organik Cair di Kecamatan Rumbai Bukit,” PRIMA: Journal of Community Empowering and Services, vol. 5, no. 2, p. 154, Dec. 2021, doi: 10.20961/prima.v5i2.54635.
M. Ariyanti, “‘Membangun Sinergi antar Perguruan Tinggi dan Industri Pertanian dalam Rangka Implementasi Merdeka Belajar Kampus Merdeka’ [Air Cucian Beras sebagai Sumber Nutrisi Alternatif bagi Tanaman Perkebunan]?: Review,” vol. 5, no. 1, p. 223, 2021.
F. Yunanda, I. N. Soemeinaboedhy, and I. P. Silawibawa, “Pengaruh Pemberian Berbagai Pupuk Organik Terhadap Sifat Fisik Tanah, Kimia Tanah, Dan Produksi Kacang Tanah (Arachis hypogaea L.) Di Kecamatan Kediri,” Jurnal Ilmiah Mahasiswa Agrokomplek, vol. 1, no. 3, pp. 294–303, Jan. 2023, doi: 10.29303/jima.v1i3.2148.
E. Dewi and R. Agustina, “POTENSI LIMBAH AIR CUCIAN BERAS SEBAGAI PUPUK ORGANIK CAIR (POC) PADA PERTUMBUHAN SAWI HIJAU (Brassica juncea L.),” JAR, vol. 4, 2021, doi: 10.47647/jar.
P. A. Maharani. 2023. P. Studi, T. Ilmu, P. Alam, and I. Kudus, “PEMANFAATAN KANDUNGAN GIZI PADA AIR BERAS UNTUK PERTUMBUHAN CABAI.”